Kamis, 05 April 2012

Ketika Pagi Menyambutku..



Sumber Gambar : www.Google.com

       Ku membuka mata..terbangunkan oleh kicau burung yang bersenandung bersama rintik hujan di pagi kelabu..tapi tak kutemukan suara tawa riang anak – anak kecil yang berlarian di depan kamar kosku..ahh..aku pun tersadar..aku sedang berada di rumah masa kecilku...seketika perasaan nyaman menyelimutiku..dengan berguling di atas kasur hangat sambil mengurai senyum pagiku..

Samar – samar. . kudengar  suara terindah datang dan mengundangku, suara dimana hanya akan aku dapatkan ketika aku mengangkat ganggang telepon dan tertawa bersama...suara dimana selalu dengan setia menemaniku melewati masa – masa kecilku..suara dimana selalu mengangkatku ketika kepalaku tertunduk lesu..ya..suara bunda bernyanyi agar aku ikut terbangun dan menari bersama embun pagi..sungguh suatu kondisi yang tak akan aku nikmati di kala aku bergulat di bawah langit jogja.. sejenak..suara adik terkecilku semakin lama semakin terdengar dan melompat di atas kasurku yang berantakan..kudengar tawanya mengurai berdendang bersama aroma hijau daun yang semerbak masuk ke kamar tidurku..

Ditemani senyuman pagi, aku bergegas memburu waktu dan membaur bersama anggota keluarga lain yang siap untuk menyambutku bersama aura pagi dan kucium aroma kopi khas buatan ibunda..kicau burung kutut ku..derai tawa adik-adikku..suara bunda yang membangunkanku..serta aroma kopi hangat yang membuaiku...menjadi suatu nada – nada yang selalu lekat dalam alunan kerinduanku dan dalam setiap hela nafasku untuk membuka pintu dan menyambut godaan mentari yang tersenyum sendu..

Ya...aku siap menikmati bulir waktu hari ini... 


-okky

0 komentar:

Posting Komentar